Didatangi Pemerintah, Uskup Agung Makassar: Tenang Rasanya

    Didatangi Pemerintah, Uskup Agung Makassar: Tenang Rasanya

    MAKASSAR - Jemaat kristiani menyambut hangat kunjungan Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman beserta jajaran Forkopimda Sulsel pada malam Natal 2022, Sabtu (24/12/2022).

    Gubernur bersama Kapolda Sulsel, Bapak Irjen Nana Sudjana; Pangdam XIV Hasanuddin, Bapak Mayjen TNI Totok Imam Santoso; jajaran Forkopimda Sulsel; Walikota Makassar; serta stakeholder terkait.

    Dalam pemantauan keamanan malam Natal ini, ada dua Gereja di Kota Makassar yang dikunjungi. Yakni di Gereja Katedral Makassar; dan di Gereja Katolik Kristus Raja.

    Uskup Agung Keuskupan Agung Makassar, Mgr Johannes Liku Ada' menyampaikan, bahwa pelaksanaan Natal kali di sini dihadiri sekitar 1.600 umat yang beribadah.

    "Kami dari hati paling dalam mengucapkan beribu terima kasih kepada pihak Pemerintah, Kepolisian, TNI, yang memberikan rasa aman dan ini rasa khusyuk merayakan Natal. Terima kasih banyak atas rasa nyaman yang boleh kami alami sebagai umat untuk beribadah, " katanya.

    Kehadiran jajaran Pemerintah, kata dia, "Kita merasa sungguh-sungguh diayomi diberikan perhatian besar. Tenang rasanya (beribadah), " akunya.

    Hal sama diakui oleh Pastor Paroki Kristus Raja Andalas, Pastor Agus Kalepe.Pr mengaku, "terima kasih atas kunjungan Gubernur dan seluruh jajaran pihak keamanan, " bebernya.

    Dikesempatan itu, Andi Sudirman berbincang bersama jemaat Gereja yang melaksanakan ibadah. Serta memastikan keamanan selama pelaksanaan Natal.

    "Pemerintah bersama TNI-Polri, beserta seluruh stakeholder terkait memberikan jaminan rasa aman pelaksanaan ibadah berjalan dengan situasi  Kamtibmas yang aman dan kondusif, " ungkap Andi Sudirman.(***)

    makassar sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Anti Mager di Maros, Gubernur Sulsel Bagi...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sidang Lanjutan Dugaan Penipuan Pada Jamaah Haji Al-Hijrah di PN Barru, Masih Pemeriksaan Saksi-Saksi
    Sidang MK, KPU-Bawaslu Tak Kuasa Bantah Dalil Jutaan Tanda Tangan Palsu di Pilgub Sulsel
    Staff PN Barru Terekam Kasat Mata, Perlakuan Kasar Pada Wartawan
    Jejak Sejarah Abdul Kahar Muzakkar di Desa Lanne, Pangkep: Gua Tagari Jadi Saksi Perjuangan DI/TII
    Sebut Sok Preman, Insiden Emak-emak Penjual Ikan vs Kepala Pasar Bontoramba Berdamai dan Saling Memaafkan

    Ikuti Kami