MAKASSAR - Menjalankan fungsi community protector, Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Sulawesi Bagian Selatan (Sulbagsel) bersama Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Selatan (Sulsel) berhasil melakukan penindakan terhadap narkotika, psikotropika, dan prekursor (NPP) jenis ganja. Sebanyak 1.184, 5 gram berhasil disita dari tiga kali penindakan pada tanggal 18 dan 19 Mei 2023.
Kepala Seksi Bimbingan Kepatuhan dan Hubungan Masyarakat Kanwil Bea Cukai Sulbagsel, Niken Permata Sari mengatakan bahwa NPP berjenis ganja tersebut berhasil diamankan oleh pihaknya saat barang terlarang tersebut dikirim melalui jasa pengiriman. “Dalam penindakan ini, kami juga bersinergi dengan Bea Cukai Sabang, Bea Cukai Batam, dan BNNP Sulsel.”
Niken menegaskan bahwa pihaknya akan tegas terhadap pengawasan peredaran barang-barang terlarang di wilayahnya. “Terhadap seluruh barang bukti saat ini telah diserahterimakan ke BNNP Sulsel untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut, ” pungkasnya.
Baca juga:
Korban Laka Laut di Pangkep Sudah Ditemukan
|